Pinjaman Pendidikan Melalui Edufund: Tahun Baru, Tagline Baru

Cover Blog New Tagline scaled

Pada tanggal 16 Desember 2022, ada sedikit perubahan di Edufund. Akhir tahun ini, Edufund mengganti tagline dari “For your better future” menjadi “Better education, better future”. Dibalik perubahan kecil ini ada tujuan khusus. Lantas, mengapa Edufund mengubah tagline?

Perubahan Kecil yang Berdampak Besar

Melalui tagline baru, Edufund ingin memperjelas visi dan misinya, yaitu menjadi pilihan perusahaan finansial utama masyarakat Indonesia untuk membantu masalah pendidikan. Lewat produk-produk yang ditawarkan, harapannya dapat menjadi penyebab pendidikan Indonesia maju.

Edufund ingin lebih fokus untuk memberikan layanan pembiayaan kepada mereka yang sedang mengejar pendidikan. Nah, penggantian ini tentunya juga sesuai dengan fokus utama Edufund, yaitu education dan funding. Mulai dari pembiayaan uang sekolah, kuliah, kursus, hingga dana tunai.

Edufund membantu para pekerja, wiraswasta, dan pelajar untuk mendapatkan akses bantuan pembiayaan pendidikan formal maupun informal dengan mudah.

“Kita ingin merombak tagline lama menjadi lebih baik lagi. Supaya bisa lebih fokus dengan tujuan utama kita, pembiayaan pendidikan. Kita ingin lebih jelas kalau kita ini sangat supportive dengan pendidikan, makanya tagline-nya kita ubah, deh”.

ujar Cindy, Product Manager di Edufund ketika ditanyakan perihal tagline baru.

Baca juga: Edufund Berizin dan Diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Tagline Baru, Semangat Baru

Tagline baru mengartikan semangat Edufund untuk menjadi bagian dari memajukan pendidikan di Indonesia.

Edufund yang dapat diakses dari Sabang sampai Merauke menawarkan kemudahan dalam pinjaman biaya pendidikan. Jadi, kamu enggak perlu khawatir kalau kamu ingin lanjut belajar atau menambah skill. Edufund siap membantu.

Edufund ingin masa depan yang cerah untuk para pelajar di Indonesia, agar semua orang mendapatkan pendidikan yang baik. Hingga kualitas SDM negeri ini turut meningkat.

Persyaratan yang mudah, aman, dan cepat menjadi keunggulan dari Edufund.

Cara Pengajuan Pembiayaan Kuliah atau Kursus

Edufund Berizin dan Diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)
Edufund Berizin dan Diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

Pertama-tama, kunjungi website edufund.co.id dan langsung saja ikuti tata cara untuk membuat akun. Kemudian, lanjut dengan memilih jenis pembiayaan dan lakukan simulasi pinjaman yang kamu inginkan. Lalu, submit pengajuan dengan melengkapi data diri. Setelah melakukan langkah-langkah sebelumnya, pengajuanmu akan diverifikasi dalam waktu 3-5 hari kerja, mudah, bukan?

Jika pengajuan sudah disetujui, kamu akan mendapatkan pemberitahuan. Setelah itu, kamu sudah bisa melakukan pembayaran DP dan tanda tangan dokumen perjanjian. Edufund akan melakukan pembayaran secara langsung kepada institusi yang sudah kamu pilih.

Oh, iya, tentunya kamu harus mengetahui syarat sebelum kamu melakukan pengajuan. Apa saja syarat yang harus dipenuhi? Baca uraian di bawah ini.

Pertama, kamu harus merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) dan juga memiliki KTP. Kedua, kamu masih berusia antara 21 hingga 55 tahun. Ketiga, jika kamu berusia 21 tahun atau lebih dari 21 tahun, namun belum memiliki penghasilan, kamu perlu penjamin untuk mewakilimu. Keempat, kamu harus memiliki penghasilan tetap. Lalu yang terakhir, kamu harus melengkapi dokumen administrasi secara lengkap dan benar, ya!

Baca juga: Pinjaman Dana Pendidikan di Wall Street English

Cara Pengajuan untuk Pinjaman Dana Tunai Khusus Tenaga Pendidik dan Karyawan

Pertama-tama, masuk ke website edufund.co.id/kta, dan buat akun untuk mendapatkan akses pengajuan. Kemudian, lakukan simulasi pinjaman yang kamu inginkan. Setelah itu, kamu bisa melakukan submit pengajuan dan lengkapi data diri. Pengajuan kemudian akan diverifikasi dalam waktu 3-5 hari kerja. Jika pengajuan sudah disetujui, kamu bisa lanjut menandatangani dokumen perjanjian. Edufund akan langsung mencairkan dana kepada rekeningmu. Kamu dapat langsung membayar cicilan bulanan sesuai dengan waktu jatuh tempo, mudah, ‘kan?

Kenapa Kamu Harus Pilih Edufund?

Edufund sudah tersertifikasi ISO 27001
Edufund sudah tersertifikasi ISO 27001

Edufund adalah pilihan yang tepat untuk kamu yang punya minat tinggi di bidang pendidikan. Melalui berbagai jenis pinjaman dana pendidikan untuk berbagai jenjang pendidikan, entah itu formal maupun non-formal.

Tak hanya itu, Edufund aman dan terpercaya karena sudah berizin dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan AFPI. Jadi, kamu enggak perlu khawatir lagi karena sudah pasti aman. Selain itu, Edufund juga  sudah tersertifikasi ISO 270001, lho! 

Layanan Edufund juga bisa diakses di manapun dan kapanpun. Skema pinjaman juga dapat kamu rancang sesuai dengan kebutuhanmu. Jadi, kamu bisa mengaturnya sesuai dengan kebutuhan. Fleksibel banget, ‘kan? Pembiayaan hingga 50 juta bisa kamu dapatkan dan tentunya dengan bunga yang rendah.

Lalu, untuk pinjaman uang sekolah, Edufund menawarkan pinjaman uang masuk dan SPP sekolah dengan program cicilan hingga 24 bulan. Kemudian, untuk pinjaman uang kuliah, Edufund sendiri menawarkan pinjamann untuk uang pangkal, uang semester/ UKT, hingga bundling yang berisi uang pangkal + uang semester yang tentunya bisa dicicil hingga 24 bulan. Gimana, kamu tertarik? 

Selain itu, Edufund juga dapat membiayai uang kursus untuk membantu para fresh graduate, job seeker, atau para pekerja yang menginginkan skill baru dengan program cicilan hingga 12 bulan.

Tunggu apa lagi? Kalau kamu ingin melanjutkan pendidikanmu atau menambah skill supaya up to date langsung aja daftar di Edufund.co.id, soalnya Edufund banyak banget nawarin produk pinjaman pendidikan! Tenang aja, daftar Edufund gratis, kok! Kami tunggu jadi bagian kami, ya!

Artikel Terkait

Edufund x Green Academy: New Potential Skill in 2023

Edufund x Green Academy: New Potential Skill in 2023

Pada awal tahun 2023, Edufund melakukan kerja sama dengan salah satu akademi kursus yaitu Green Academy. Green Academy sendiri adalah sebuah akademi yang menawarkan beberapa program untuk meningkatkan macam-macam keterampilan

Algoritma Data Science: How to Start Your Career in IT Industry

Algoritma Data Science: How to Start Your Career in IT Industry

Edu Rooms adalah sebuah seri webinar yang diadakan oleh Edufund, dan biasanya ditemani dengan partner untuk menambah ilmu para peserta. Kali ini, Edu Rooms tanggal 14 Januari 2023 lalu diadakan