Pernahkah kamu terpikir apa barang termahal di dunia? Mungkin terlintas bahwa barang termahal adalah perhiasan, pesawat, mobil, dan lain-lain. Melansir dari berbagai sumber, terdapat beberapa barang termahal di dunia dengan harga yang fantastis.
Lucunya, beberapa barang di antaranya adalah hal yang sepele dan sederhana. Namun, harganya ditaksir mencapai triliunan. Berikut daftar barang termahal di dunia!
Baca juga: Arti FLKS di TikTok, Benarkah Bisa Masuk FYP?
Daftar Isi
- 1. Antimateri
- 2. Kapal Pesiar History Supreme
- 3. The Hubble Space Telescope
- 4. Lukisan “The Card Players”
- 5. Lukisan “Garçon à la Pipe”
- 6. Mobil Ferrari 250 GTO (1963)
- 7. Domain CarInsurance.com
- 8. Set Catur Jewel Royale
- 9. Karya Seni The Physical Impossibility of Death in the Mind of Someone Living
- 10. Foto “Rhein II”
1. Antimateri
Ilmu fisika modern mendefinisikan bahwa antimateri adalah materi yang tersusun dari antipartikel. Nah, antipartikel sendiri merupakan suatu partikel subatomik yang memiliki massa dan sifat-sifat yang sama dengan partikel lainnya, tapi muatannya berlawanan.
Akselerator partikel adalah salah satu penghasil antimateri, namun hanya beberapa nanongram saja. Nah, akselerator partikel sendiri berfungsi untuk mempercepat partikel bermuatan dengan medan listrik yang tinggi, nantinya medan listrik ini akan menarik atau menolak partikel.
Selain melalui akselerator partikel, antimateri juga dapat terbentuk melalui proses alami, seperti tabrakan sinar kosmik dan beberapa jenis peluruhan radioaktif. Namun, hanya sebagian kecil dari antimateri yang berhasil diikat.
Tak ada antimateri yang pernah dibuat karena biaya yang mahal, kesulitan produksi, dan penanganannya. Menurut NASA, harga antimateri ditaksir mencapai 62,5 triliun USD per gram. Jika kita konversi dengan kurs saat artikel ini ditulis, yaitu 15.312 IDR, harga antimateri berkisar Rp956,5 kuadriliun.
Baca juga: Biodata Jhon LBF, Pengusaha Sukses yang Viral di TikTok
2. Kapal Pesiar History Supreme
Barang termahal di dunia kedua adalah Kapal Pesiar History Supreme. Kapal setinggi 30,48 meter ini dirancang oleh seniman terkenal asal Inggris, Stuart Hughes.
Penyebab kapal pesiar ini memiliki harga yang begitu mahal karena dirakit menggunakan 100.000 kg logam mulia, seperti platinum dan emas. Bahkan, bagian kamar tidur utama dibuat dari batu meteorit!
Harga dari Kapal Pesiar History Supreme ditaksir mencapai angka 4,8 miliar USD, atau sekitar Rp73,5 triliun.
Baca juga: 195 Jumlah Negara di Dunia dan Ibu Kotanya, Lengkap & Terbaru
3. The Hubble Space Telescope
Teleskop Antariksa Hubble, atau The Hubble Space Telescope merupakan observatorium berbasis ruang angkasa yang besar. Nama “Hubble” diambil dari nama astronom perintis, Edwin Hubble, sebagai bentuk penghormatan.
Hubble Space Telescope telah merevolusi astronomi sejak diluncurkan dan digunakan oleh pesawat ulang-alik Discovery pada tahun 1990. Walau di atas awan terdapat hujan, polusi cahaya, dan distorsi atmosfer, Hubble tetap memperlihatkan pemandangan alam semesta yang sangat jernih.
Banyak ilmuwan yang menggunakan Hubble untuk mengamati beberapa bintang dan galaksi terjauh yang pernah dilihat, serta beberapa planet di tata surya kita. Selama lebih dari 30 tahun beroperasi, kemampuan Hubble berkembang pesat. Penyebabnya karena terdapat instrumen ilmiah yang baru dan mutakhir ditambahkan ke teleskop. Menggantikan komponen yang sudah tua.
The Hubble Space Telescope telah menghasilkan foto-foto bintang, galaksi, dan objek astronomi lainnya yang menakjubkan karena wilayah kerja Hubble yang membentang dari ultraviolet sampai cahaya tampak dan inframerah dekat. Hasil dari teleskop ini telah menginspirasi orang-orang di seluruh dunia serta mengubah pemahaman kita tentang alam semesta.
Sebanyak 1,5 juta pengamatan telah dilakukan oleh Hubble. Terdapat lebih dari 19 ribu makalah ilmiah telah diterbitkan tentang penemuan. Beberapa hasil tangkapan Hubble adalah penyaksian tabrakan komet dengan Jupiter, penemuan bulan-bulan di sekitar Pluto, piringan berdebu, pembentukan bintang di Bima Sakti yang suatu hari akan menjadi sistem planet yang sempurna, penggabungan galaksi-galaksi, dan menyelidiki lubang hitam supermasif yang mengintai di kedalamannya.
Kemampuan yang luar biasa dengan sejarah yang banyak membuat harga dari teleskop ini melambung tinggi, yaitu 2,1 miliar USD, atau sekitar Rp32,1 triliun.
Baca juga: 5 Perbedaan HP Oppo Terbaru 2023 dari Reno10 Series
4. Lukisan “The Card Players”
The Card Players, lukisan karya seniman asal Prancis, Paul Cezzane menjadi barang termahal di dunia ke-4. Lukisan bergambar pria yang duduk di meja sambil dan bermain kartu dimiliki oleh keluarga Kerajaan Al Thani di Qatar. Lukisan tersebut dibeli dengan harga 288 juta USD atau setara dengan Rp4,4 triliun.
Baca juga: Black Mirror Season 6: Mengungkap Momok Teknologi Menakutkan
5. Lukisan “Garçon à la Pipe”
Barang termahal di dunia ke-5 adalah lukisan lagi. Kali ini, seniman Pablo Picasso yang mendudukinya. Ia melukis ini pada tahun 1905, karya awalnya saat menjadi seniman terkenal di dunia yang saat itu berusia 24 tahun. Lukisan Garçon à la Pipe atau Boy with a Pipe dilelang pada tahun 2004 dengan harga 104 juta USD atau sekitar Rp1,6 triliun.
Baca juga: Konsep Dasar Islam serta Perbedaan antara Sunni dan Syiah
6. Mobil Ferrari 250 GTO (1963)
Bukan sekadar mobil, kendaraan ini memiliki nilai sejarah yang besar. Mobil Ferrari 250 GTO pernah memenangkan Tour de France pada tahun 1963 yang kala itu dikendarai oleh Jean Louis Marius Guichet, seorang industrialis dan pembalap Prancis.
Mobil ini pernah dibeli oleh Paul Pappalardo (pengacara paten kreatif) pada tahun 1974 dengan harga 52 juta USD. Namun, pada tahun 2018, mobil ini dibeli oleh David MacNeil (CEO dari WeatherTech) dengan harga 70 juta USD atau sekitar Rp1,1 triliun.
Baca juga: Social Media Marketing: Tingkatkan Keterlibatan Merek Kamu
7. Domain CarInsurance.com
Barang termahal ke-7 di dunia adalah sebuah domain. Mungkinkah kamu bertanya-tanya siapa pemilik domain ini? QuinStreet adalah perusaahan yang memiliki domain termahal di dunia. QuinStreet, Inc. adalah perusahaan pemasaran publik yang berbasis di Foster City, California.
Domain carinsurance.com diakuisisinya senilai 43,7 juta USD atau setara dengan Rp669.2 miliar.
Baca juga: SEO: Cara Kerja Meningkatkan Ranking Website
8. Set Catur Jewel Royale
Jewel Royale adalah set catur termahal di dunia, dan menempati posisi barang termahal ke-8 di dunia. Set catur ini dibuat dari emas dan platinum, serta dihiasi berlian, zamrud, rubi, mutiara, dan safir.
Permukaan papan catur dibuat dari emas kuning dan putih, dan bertahtakan berlian. Sudut-sudutnya ditopang oleh bola krista dengan tiang tengah dari emas.
Pada Raja terbuat dari 165,2 gram emas kuning 18 karat dengan hiasan 73 batu rubi dan 146 berlian.
The Royale Jewel Company (Britania Raya) menjual set catur ini seharga 9,8 juta USD atau setara dengan Rp150,2 miliar.
Baca juga: Content Marketing: Strategi Pemasaran yang Efektif
9. Karya Seni The Physical Impossibility of Death in the Mind of Someone Living
Pada tahun 1991, seniman asal Inggris Damien Steven Hirst (1965) membuat karya seni hiu mati yang dinamai “The Physical Impossibility of Death in the Mind of Someone Living”.
Masuk ke tahun 2004, karya seni ini dijual kepada Steven A. Cohen (1956), seorang manajer hedge fund Amerika dan pemilik New York Mets dari Major League Baseball. Rumornya, hiu harimau, kaca, baja, larutan formaldehid 5%, 213 × 518 × 213 cm terjual dengan harga mencapai 8 juta USD, atau setara Rp122,6 miliar.
Baca juga: Valentine: Sejarah, Tradisi, dan Ide Merayakannya
10. Foto “Rhein II”
Pada tahun 1999, Andreas Gursky, seorang seniman visual dari Jerman membuat foto berwarna Rhein II ini. Gambar sebuah sungai (Lower Rhine) mengalir secara horizontal yang melintasi bidang pandang, di antara padang rumput datar, di bawah langit mendung.
Lower Rhine mengalir dari Bonn (Jerman) ke Laut Utara di Hook of Holland (Belanda).
Tahun 2011, sebuah cetakan dari foto ini dilelang seharga 4,3 juta USD atau sekitar Rp65.9 miliar.
Baca juga: Mental Health Issue: Pengertian, Jenis, Penyebab, dan Gejalanya
Itu dia 10 barang termahal di dunia, mulai dari Rp957 kuadriliun hingga Rp65.9 miliar. Ada yang karena tingkat kesulitan, sejarah, dan materinya yang berharga. Apakah kamu tertarik menjadi kolektor yang rela mengeluarkan banyak uang? Yuk, mulai hobimu menjadi kolektor bersama Edufund dengan mengajukan di Edufund!
Komentar